Wujudkan Unsrat Tanpa Kekerasan Seksual, Rektor Berty Sompie Lantik Satgas PPKS

Foto bersama Rektor usai pelantikan Satgas PPKS Unsrat.

Manado, EkuatorNews.com – Di akhir tahun 2022, Rektor Unsrat Prof Dr Ir Oktovian Berty Alexander Sompie MEng telah melantik Satuan Tugas Pencegahan dan Penanganan Kekerasan Seksual (Satgas PPKS), Jumat (30/12/2022).

Acara yang digelar di lantai 4 kantor pusat Unsrat ini merupakan pelantikan yang pertama dilakukan Prof Berty Sompie semenjak menjabat rektor.

Menurut Berty, kekerasan seksual adalah bentuk penjajahan lain yang dapat saja terjadi di lingkungan kampus.

“Diharapkan dengan adanya Satgas PPKS ini dapat menciptakan kampus merdeka yang menjadikan mahasiswa lebih aman dari kekerasan seksual,” kata Berty Sompie.

Sehingga, tegas Berty, diharapkan tidak akan terjadi kasus kekerasan seksual terhadap mahasiswa, dosen, tenaga pendidikan dan semua yang ada di lingkungan Unsrat.

“Karena hal ini sebagaimana tercantum dalam peraturan Menteri Pendidikan dan Ristek nomor 30 tahun 2021,” tegas Berty.

Namun jika ada tindak kekerasan seksual, maka kata Berty, prosesnya akan ditindak mulai dari fakultas tempat kejadian.

“Dapat juga dilaporkan melalui aplikasi e-lapor Unsrat dan akan ditangani oleh Satgas PPKS,” jelasnya.

Satgas yang dilantik terdiri dari unsur pendidik, tenaga kependidikan, dan mahasiswa dengan memperhatikan keterwakilan keanggotaan perempuan, minimal 2/3 dari jumlah anggota.

Berikut susunan pengurus Satgas PPKS Unsrat:
• Penanggung Jawab: Prof Dr Ir Oktovian Berty Alexander Sompie MEng.
• Ketua: Dr Ir Josephine Louise Pinky Saerang MP.
• Sekretaris: Dr Leviane J H Lotulong SSos MSi.
• Dr Donna Okthalia Setiabudhi SH MH. (Anggota)
• Dicky Janeman Paseki SH MH. (Anggota)
• Vieke Ribkah Mukuan SPi MSi. (Anggota)
• Cicilia Pali SPsi MPsi Psikolog. (Anggota)
• Angeline Lydia Kojansow. (Anggota)
• Vincent Yehezkiel Bastian Mandey. (Anggota)
• Andhita Sondakh. (Anggota)

Acara di akhiri dengan penadatanganan deklarasi PPKS dengan tema ‘Wujudkan Universitas Sam Ratulangi Tanpa Kekerasan Seksual’.

Turut hadir dalam acara, para Wakil Rektor, Senat, Dekan, dan mahasiswa Unsrat.

(Benny Manoppo)