Ternyata Ini Alasan Jokowi Kunjungi Pelabuhan Likupang

Presiden RI Ir Joko Widodo saat mengunjungi Pelabuhan Likupang.

Minut, EkuatorNews.com – Presiden RI Ir Joko Widodo telah mengunjungi pelabuhan Likupang, di Desa Munte Kabupaten Minahasa Utara, Kamis (19/1/2023).

Kegiatan ini dalam rangkaian kunjungan kerja Presiden Jokowi di Sulut, Rabu-Jumat (18-20/1/2023).

Dalam kunjungan ini Jokowi didampingi Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Gubernur Sulut Olly Dondokambey.

Menurut Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Likupang, M. Qowi, dalam kunjungan ini Jokowi melihat kapal wisata ‘buttom glass’.

“Karena sejarahnya saat kunjungan tahun 2019 di Bunaken di mana bapak presiden saat itu pernah menaiki kapal wisata buttom glass tetapi ukurannya sempit,” kata M. Qowi.

Sehingga, lanjutnya, hal ini menjadi pekerjaan rumah bagi Kementerian Perhubungan untuk membangun kapal wisata buttom glass yang lebih luas.

Kepala Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas III Likupang, M. Qowi.

“Makanya pada 2020 hingga 2002, selama 2 tahun terbangunlah 4 unit kapal buttom glass, 2 unit di Likupang dan 2 unit di Labuan Bajo,” ungkapnya.

Selain itu, dijelaskannya, Jokowi juga datang untuk melihat fasilitas laut di pelabuhan Likupang.

“Ini untuk mendukung Destinasi Pariwisata Super Prioritas (DPSP) di Likupang,” ujarnya.

Ditambahkannya dari informasi bahwa ada investor yang telah mendatangkan kapal selam wisata bawah air.

“Itu nantinya sangat luar biasa dan untuk pengembangan DPSP Likupang ke depan lebih mantap lagi,” tandasnya.

Turut hadir dalam kunjungan ini, Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI A. Denny Tuejeh, Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto, Danrem 131/Santiago Brigjen Mukhlis, Danlantamal VIII Laksamana Pertama TNI Nouldy Tangka, Bupati Minut Joune Ganda dan Sekda Minut Novli Geret Wowiling.

(Benny Manoppo)