Manado, EkuatorNews.com – Wali Kota Manado telah membuka pelaksanaan Manado Expo 2024, Kamis (11/7/2024).
Perhelatan dalam rangka HUT ke-401 Kota Manado ini digelar di atrium Manado Town Square (Mantos) 3.
Pada kesempatan, Andrei mengucapkan terima kasih kepada peserta Manado Expo 2024 yang telah mengambil bagian dalam acara tersebut.
“Diharapkan melalui Manado Expo 2024 dapat memberikan dampak positif mengangkat pelaku UMKM dalam meningkatkan pertumbuhan ekonomi,” kata Andrei.
Ditambahkan Kadis Pariwisata Kota Manado, Esther Mamangkey, kegiatan ini berlangsung pada 11 – 14 Juli 2024.
“Hingga saat ini sudah ada 17 peserta yang telah ambil bagian dalam Manado Expo 2024,” ucap Esther.
Usai membuka acara tersebut, Wali Kota berkesempatan mengunjungi stand peserta Manado Expo 2024 didampingi Kadis Pariwisata Manado Esther Mamangkey, Kepala Bapelitbangda Manado Liny Tambayong, dan Asisten I Julises Deffie Oehlers.
Diketahui, selain peserta Manado dan sekitarnya, kegiatan ini diikuti oleh beberapa instansi dari luar daerah Sulawesi Utara, diantaranya Balikpapan, Tangerang serta lainnya.
Selain pameran UMKM, dalam Manado Expo 2024 ini juga digelar talkshow inter aktif, lomba fashion show, lomba K-Pop dan beberapa pertunjukan seni dan budaya.
(Benny Manoppo)