Qribo Race BRI Hadirkan UMKM dengan Transaksi Non Tunai

Pelaku UMKM yang turut meramaikan Qribo Race di kawasan Megamas.

Manado, EkuatorNews.com – Kanwil BRI telah menggelar Qribo Race, di kawasan Megamas Manado, Sabtu (9/7/2022).

Selain pendaftaran rekening digital, dalam kegiatan tersebut juga dilaksanakan bazar yang melibatkan UMKM.

“Ini hanya mau mengenalkan bahwa BRI mempunyai klaster-klaster UMKM yang memiliki produk-produk unggulan,” kata Regional CEO BRI Manado, Luthfi Iskandar kepada EkuatorNews.com.

Menurut Luthfi, klaster yang ada telah menggunakan transaksi non tunai dalam penjualan.

“Sudah menggunakan QRIS dan sebagian besar mereka sudah masuk pasar ID kita,” jelasnya.

Regional CEO BRI Manado, Luthfi Iskandar.

Sehingga, lanjut Lutfie, para konsumen dapat masuk melalui aplikasi BRI untuk mengetahui produk yang tersedia.

“Dan BRI akan melakukan asistensi untuk bisnis para UMKM itu,” terangnya.

Sementara itu, salah satu pelaku UMKM dari Desa Tanawangko Kabupaten Minahasa yang menjual ‘ikan fufu’ (ikan asar) mengaku puas dengan kegiatan tersebut.

“BRI sangat membantu kami dalam pemasaran produk kami ini,” kata pemilik usaha ikan fufu itu.

UMKM yang ikut dalam kegiatan tersebut diantaranya kuliner kue dari Airmadidi, produk sayuran dari Tomohon, kacang tore dari Kawangkoan, penjual cilok dan ikan fufu dari Tanawangko.

(BennyManoppo)